Digital Marketing Tangerang - Kelebihan Menggunakan Instagram Ads untuk Bisnis Anda.
Digital Marketing Tangerang - Strategi social media marketing apa saja yang sudah Anda jalankan? Kami ingatkan untuk tidak melewatkan Instagram. Popularitas Instagram saat ini bukan hanya isapan jempol belaka. Sebagai media sosial
Strategi social media marketing apa saja yang sudah Anda jalankan? Kami ingatkan untuk tidak melewatkan Instagram.
Digital Marketing Tangerang |
Popularitas Instagram saat ini bukan hanya isapan jempol belaka. Sebagai media sosial nomor tiga yang paling banyak penggunanya di Indonesia, Instagram terus memberikan inovasi terbaru untuk memanjakan para penggunanya.
Pengguna tak hanya bisa upload foto dan video pada umumnya. Ada fitur Boomerang hingga Instagram Stories dimana post singkat Anda akan terhapus dalam 24 jam. Belum lagi banyaknya filter yang membuat foto lebih menarik.
Banyaknya fitur yang diberikan oleh Instagram, semakin meningkatnya pengguna aktif merupakan potensi yang besar bagi para pelaku bisnis untuk memulai membuka lapak di media sosial ini. Apalagi media sosial saat ini hampir sama populernya dengan platform online shopping untuk melakukan pembelanjaan secara online.
Terbarunya, Instagram memiliki fitur iklan bernama Instagram Ads sebagai sarana salah satu social media marketing bisnis Anda. Fitur ini sebagai alternatif baru bagi para pelaku bisnis untuk dapat membantu memasarkan produknya.
Selain itu, Instagram Ads juga memberikan penempatan pada iklan Anda di tempat-tempat yang strategis, yakni feed Instagram dan Instagram Stories
Kelebihan Instagram Ads
1. Sarana Meningkatkan Brand Awareness
Jika Anda merupakan pebisnis baru maupun pebisnis yang sudah lama berkecimpung di dunia bisnis, manfaatkan Instagram sebagai sarana branding.
Instagram Ads merupakan sarana yang tepat bagi Anda untuk melakukan branding tersebut. Karena jika Anda membuat Instagram Ads, Anda akan ditanyakan terlebih dahulu apa tujuan Anda untuk membuat Instagram Ads tersebut, dan salah satunya merupakan menaikkan brand awareness.
Nantinya, Instagram akan dengan mudah menargetkan para pengguna yang tepat untuk menampilkan iklan Anda.
2. Targeting Iklan Lebih Spesifik
Instagram Ads memiliki penargetan yang akan memberikan informasi para pengguna Instagram lebih spesifik. Instagram melakukan penargetan mulai dari demografi pengguna, pekerjaan, status finansial, kebiasaan, connection, ketertarikan, dan lain sebagainya. Target yang sudah ditentukan dari awal, memudahkan iklan muncul langsung di customer.
3. Meningkatkan Profit dan Potensi Penjualan - Digital Marketing Tangerang
Menggunakan Instagram berpotensi besar meningkatkan penjualan bagi bisnis. Terlebih lagi jika customer Anda adalah generasi milenials dan generasi Z yang menjadikan internet dan social media sebagai sumber informasi barang yang mereka incar.
Karena setelah Anda menentukan target dengan tepat dan sesuai dengan kriteria barang Anda, maka akan menaikkan potensi penjualan Anda karena diberikan kepada orang yang tepat.
Bisa Anda bayangkan sebanyak 39% pengguna internet aktif di Indonesia menggunakan Instagram sebagai pilihan media sosial untuk berinteraksi dan berbagi cerita. Maka tentu tidak mungkin bahwa melakukan promosi produk Anda melalui ads Instagram akan memudahkan Anda juga merembet pasar yang lebih luas.
4. Menaikkan Traffic Website Bisnis Anda
Pada ads Instagram akan diminta URL website Anda yang bertujuan untuk mengarahkan para calon pengunjung ke website Anda. Selain itu juga akan ada button call to action seperti “Shop Now” yang bila diklik akan mengarahkan ke website bisnis.
Empat kelebihan instagram ads diatas bisa dijadikan pertimbangan untuk Anda agar bisa mengembangkan bisnis Anda melalui platform media sosial. Digital Marketing Tangerang
Komentar
Posting Komentar